Berlangsung Meriah, Pembinaan Kepegawaian, Peresmian Gedung SBSN dan Penegerian Madrasah di Kemenag Kampar Dihadari Kakanwil Kemenag Riau
RAMA NEWS – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kampar mengadakan acara Pembinaan Kepegawaian, Peresmian Gedung SBSN dan Penegerian Madrasah. Acara tersebut berlangsung dengan meriah dan dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Riau Dr H Muliardi MPd, hari rabu (20/11/2024) di ruang terbuka Kantor Kementerian Agama Kab. Kampar.
Kedatangan Kakanwil Kemenag Riau ini disambut langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kampar H Fuadi Ahmad SH MAB, didampingi Kepala Subbag Tata Usaha H Dirhamsyah MSy, dan para Kepala Seksi, yang disambut dengan silat dan tarian persembahan dan serta dihibur oleh music acuistik dari murid MAN 3 Kampar. Acara tersebut juga dihadiri oleh Seluruh Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), Kepala Madrasah Negeri, dan ratusan pegawai dilingkungan Kantor Kemenag Kampar.
Dalam arahannya Kakanwil Kemenag Riau Dr H Muliardi MPd menyampaikan tentang informasi-informasi yang diterima saat mengahadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Jakarta baru-baru ini. Kemudian beliau menyampaikan 4 Himbauan Bapak Menteri Agama.
“Ada 4 Himbauan Menteri Agama yang perlu kita ikuti Bersama, pertama saat adzan berkumandang, menghentikan sejenak pekerjaan untuk melaksanakan sholat berjema’ah bagi yang beragama islam. Kedua, meningkatkan kedisiplinan pegawai sesuai peraturan yang berlaku. Ketiga, menggunakan pakaian yang sopan. Dan yang keempat, menjaga ruang kerja selalu bersih dan rapi”, ungkap Muliardi.
“Dalam Forum ini saya sampaikan, bahwasanya saya menjadi Kakanwil Kemenag Riau, tidak ada ada tim sukses. Yang penting kita berkerja. Bagi kawan-kawan Kepala Seksi, kalau ada perubahan jabatan mutasi, rotasi, promosi itu hal yang biasa, tidak perlu kita fikirkan betul. Saya memang banyak diam, tetapi saya banyak bekerja” tambah Muliardi.
Monitoring apalagi percepatan anggaran, serapan anggaran, apatah lagi kegiatan kita yang berkaitan dengan pondok pesantren, Madrasah, bimas segala macam. Apalagi masalah haji, mitigasi-mitigasi itu harus dikuasai. Jangan tampil dengan baik didepan umum atau forum, tetapi centang perenang Satker yang kita pimpin. Itu saya ingatkan sekali lagi. Saya ingin membangun Kemenag Kampar ini lebih baik lagi. Caba Bapak ibu perhatikan, 15 SBSN, 12 Kabupaten/Kota di Riau, 4 kita arahkan ke Kampar, ini bukti kita lebih memperhatikan Kampar”, ucap Muliardi dengan semangat dan disambut tepuk tangan meriah oleh ratusan Pegawai Kemenag Kampar.
Sementara itu Kakan Kemenag Kampar H Fuadi Ahmad SH MAB, dalam acara tersebut menyampaikan, bahwasanya pada hari ini ada 4 Gedung SBSN yang akan kita resmikan, pertama Gedung SBSN MIN 1 Kampar, kedua Gedung SBSN MTsN 1 Kampar, Gedung SBSN MAN 4 Kampar dan Gedung SBSN Kantor Urusan Agama Tambang. Kemudian ada Rehab PUPR Gedung SBSN MTsN 8 Kampar serta ada Penegerian Madrasah yakni MAN 5 Kampar, yang sebentar lagi akan di resmikan oleh Bapak Kakanwil Kemenag Riau.
“Pada saat ini kita juga sedang menggaungkan Negeri Kabupaten Kampar menjadi Negerinya para Santri dan Kampar Kampung Moderasi. Oleh karena itu, dukungan dari semua pihak sangat kita harapkan”, tambah Fuadi.
Dalam acara tersebut juga ada yel-yel yang dibuat oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kampar, yang dipandu langsung oleh Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren H Ahmad Fadhli SH MM. adapun yel-yel tersebut berbunyi : Apa Kabar…!!!, Jawabnya Alhamdulillah Luar Biasa. Siapa Kita…!!!, Jawabnya ASN Kementerian Agama. Mana Dia…!!!, Jawabnya, Ini…Ini…Ini Dia… Dari pantauan tim dilapangan, acara tersbeut berlangsung meriah dan sukses. (Ags)